TpMlGUr8GSM9GpOiTSM6TSO0TY==

Wisata Anak di Jember: Kolam Renang Tujuh Bidadari Rowosari Tawarkan Fasilitas, Harga Tiket Masuk, Rute yang Mudah Dijangkau Semua Kalangan

Wisata Anak di Jember : Kolam Renang Tujuh Bidadari Rowosari Tawarkan Fasilitas, Harga Tiket Masuk, Rute yang Mudah Dijangkau Semua Kalangan
Wisata Anak di Jember : Kolam Renang Tujuh Bidadari Rowosari Tawarkan Fasilitas, Harga Tiket Masuk, Rute yang Mudah Dijangkau Semua Kalangan
(Dok. Google Map/ Tejo Parseto)

Jember Terkini - Wisata anak di Jember dapat dijadikan sebagai pilihan untuk meningkatkan wawasan dan pengalaman si kecil.

Kolam renang tujuh bidadari Rowosari menjadi salah satu diantara wisata anak di Jember yang bisa mom kunjungi. 

Wisata di Jember memang cukup beragam dan mayoritas menawarkan keindahan yang mengagumkan. 

Baca Juga: Taman Botani Jember: Fasilitas, Harga Tiket Masuk, Rute Mudah dari Segala Arah yang Bikin Kunjungan Bakal Simpan Kenangan Indah

Fasilitas Wisata Anak di Jember Berupa Kolam Renang Tujuh Bidadari Rowosari

Dilansir Jember Terkini dari laman APDI Jember, berikut ini sejumlah fasilitas yang bisa didapatkan di Kolam Renang Tujuh Bidadari Rowosari:

1. Kolam Renang

Fasilitas sekaligus wahana yang ditawarkan oleh wisata ini yakni keberadaan kolam renang dengan kedalaman dangkal. 

Keberadaan kolam renang ini biasanya dimanfaatkan oleh anak-anak yang ingin bermain air di sekitar lokasi.

2. Warung Makan

Lelah berwisata tentu membuat orang terkadang merasa lapar. Namun jangan khawatir, kolam renang tujuh bidadari Rowosari menyediakan warung makan. 

Baca Juga: Wisata Pantai di Jember ada Pantai Papuma yang Tawarkan Fasilitas, Tiket Masuk, Rute Mumpuni Tanpa Takut Disesatkan Google Map Lagi

Warung makan yang disediakan menawarkan berbagai macam kuliner khas Jember ataupun cepat saji. 

3. Tempat Sholat dan Toilet

Meskipun berwisata, tentu Kita tidak boleh lupa kepada sang pencipta. Tidak perlu khawatir, Kolam Renang Tujuh Bidadari Rowosari menyediakan musholla. 

Musholla tersebut bisa dimanfaatkan oleh pengunjung yang beragama Islam untuk beribadah. Toilet umum yang ditawarkan juga sangat bersih. 

Baca Juga: Pantai Bandealit Jember: Fasilitas, Harga Tiket Masuk, Rute yang Bisa Ditempuh dari Pusat Kota

4. Gazebo Mini

Jika lelah berkunjung wisata dan butuh istirahat sejenak, Anda bisa memanfaatkan keberadaan gazebo di lokasi. 

Gazebo tersebut dibuat sangat nyaman sehingga bisa digunakan untuk duduk lesehan sembari menikmati kuliner.

Harga Tiket Masuk Kolam Renang Tujuh Bidadari Rowosari

Terletak di Desa Rowosari, Kecamatan Sumberjambe, Kabupaten Jember, Jawa Timur kolam renang Tujuh Bidadari Rowosari buka setiap hari. 

Baca Juga: Pantai Payangan: Fasilitas, Harga Tiket Masuk, Rute yang Wajib Diketahui sebelum Kunjungan Biar Liburan Makin Menyenangkan

Tempat wisata ini buka mulai dari pukul 07.00 - 16.00 WIB sehingga pengunjung disarankan datang lebih pagi biar kunjungan puas. 

Untuk menikmati keindahan pariwisata ini, pengunjung harus membayar tiket masuk sekitar Rp 5.000 per orang. 

Harga tiket masuk tersebut tidak mencangkup sewa tenda ataupun karpet yang ditawarkan oleh wisata ini.

Rute Kolam Renang Tujuh Bidadari Rowosari dari Pusat Kota

Ada dua jalur alternatif yang dapat dipilih wisatawan untuk menuju ke air terjun ini dari Kota Jember.

Baca Juga: Rekomendasi 7 Wisata Pantai di Jember yang Tawarkan Panorama Memukau Mata, Cocok Anda Kunjungi untuk Melepas Lelah setelah Bekerja Seharian

Jalur pertama melalui Bondowoso, melewati batas kota Jember-Bondowoso, lalu berbelok kanan di depan pertigaan Puskesmas Maesan.

Lanjutkan perjalanan ke timur, melalui Kecamatan Sukowono, hingga sampai di Desa Rowosari, Kecamatan Sumberjambe. 

Jalur kedua dimulai dari Jember ke arah Banyuwangi, kemudian menuju Kecamatan Pakusari. 

Baca Juga: Tempat Wisata Malam di Jember yang Sedang Hitz dan Cocok untuk Menghilangkan Rasa Badmood Berkepanjangan, Sudah Pasti Hemat Pengeluaran

Dari sana, belok kiri dan ambil belokan kanan di pertigaan dekat kantor Desa Jatian. Lanjutkan perjalanan hingga tiba di Desa Rowosari.

Kesimpulan

Wisata anak di Jember cukup banyak salah satu yang terkenal menyajikan keindahan sekaligus fasilitas lengkap yakni Kolam Renang Tujuh Bidadari Rowosari.

Tempat wisata ini buka setiap hari dengan daya tarik berupa kolam renang, spot foto, serta keindahan alam mumpuni. 

Baca Juga: Hutan Mycelia: Lokasi, HTM, Jam Buka Tutup, Daya Tarik dan Tips Berkunjung yang Wajib Diterapkan sebelum Liburan

Untuk mencoba wisata ini, Anda bisa bayar HTM sekitar Rp 5.000 per orang. Sebaiknya datang pagi hari lantaran wisata hanya buka sampai sore.***

Konten berikut adalah iklan otomatis yang ditampilkan oleh Advernative. JemberTerkini.ID tidak terkait dengan materi konten ini.