TpMlGUr8GSM9GpOiTSM6TSO0TY==

Situasi Terkini! Koalisi Indonesia Menggugat yang Diinisiasi oleh Mahasiswa Seluruh Jember Padati Bundaran DPRD


   Padati Bundaran DPRD Jember. 
Jember Terkini - Aksi perlawanan terhadap upaya yang dianggap menghalangi putusan Mahkamah Konstitusi (MK) mengenai syarat partai politik untuk mengusung calon kepala daerah di Pilkada semakin intensif. 

Pada Jumat (23/8/2024) sore, ratusan massa yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Menggugat (KIM) Jember menggelar aksi demonstrasi di depan gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jember.

Massa KIM Jember mengadakan aksi ini sebagai bentuk dukungan terhadap keputusan MK yang ditetapkan pada 20 Agustus 2024. 

Mereka memulai aksi dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Padamu Negeri, kemudian sekitar pukul 14.15 WIB, massa memulai longmarch dari Universitas Jember menuju gedung DPRD Jember sambil membawa berbagai poster.

Koalisi Indonesia Menggugat (KIM) Jember terdiri dari berbagai elemen organisasi mahasiswa dari berbagai kampus di Jember. 

Aksi ini merupakan respon atas revisi terhadap Putusan MK Nomor 60/PUU-XXII/2024 dan Putusan MK Nomor 70/PUU-XXII/2024 yang berkaitan dengan syarat partai politik dalam mengusung calon kepala daerah serta batas usia calon kepala daerah.

Hingga berita ini ditulis, ratusan massa masih terus menggelar orasi di depan kantor DPRD Jember, menyuarakan tuntutan mereka dengan semangat yang tak surut.***

Konten berikut adalah iklan otomatis yang ditampilkan oleh Advernative. JemberTerkini.ID tidak terkait dengan materi konten ini.